Skip to main content
Pemateri Seminar saat Memberikan Presentasi

LPPM AKBID PARAMATA GELAR SEMINAR & WORKSHOP KESEHATAN

Akademi Kebidanan Paramata Raha kembali melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat berupa Seminar dan Workshop Kesehatan bertajuk Deteksi Dini Kanker pada Perempuan yang dilaksanakan di gedung Galampa Kantolalo pada Sabtu-Minggu (15-16/11/2018).

Acara seminar dan workshop ini dihadiri dan dibuka oleh Direktur Akbid Paramata Raha, Ibu Rosminah Mansyarif, S.Si.T., M.Kes, Ketua TP PKK Ibu Yanti Setiawati Rusman, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muna yang diwakili oleh Bapak Sarifuddin,M.Kes. Ketua TP PKK, Ibu Yanti Setiawati Rusman sangat mengapresiasi kegiatan ini. "Seminar seperti ini sangat bermanfaat utamanya bagi kaum perempuan, karena Kanker sepeti kanker payudara dan kanker serviks merupakan pembunuh no 1, sehingga penting bagi kita untuk mengenali ciri-ciri kanker tersebut lebih dini. Saya sangat berterima kasih pada pihak Akbid Paramata yang melaksanakan kegiatan ini" imbuhnya.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, yaitu Seminar Deteksi Dini Kanker pada Perempuan dilaksanakan pada hari pertama, dengan pemateri sebanyak 3 orang dokter spesialis, yaitu dr. La Ode Rabiul Awal, Sp.B-KBD.FICS (dokter spesialis bedah digestivus), dr. Rangga Mainanda, Sp.OG (dokter ahli kebidanan dan kandungan) serta dr. Haeril Rifai, Sp.B.,M.Kes. Selanjutnya, pada hari kedua dilaksanakan workshop bertajuk Pencegahan Ca Mamae melalui Pemeriksaan Payudara Sendiri (Sadari) oleh Ketua IBI (Ikatan Bidan Indonesia) Provinsi Sultra.

Peserta seminar terdiri dari masyarakat umum, mahasiswa dan anggota profesi seperti bidan dan perawat yang berasal dari 3 kabupaten, yaitu Kabupaten Muna, Kabupaten Muna Barat dan Kabupaten Buton Tengah. (Mario)
 

Add new comment

Plain text

  • No HTML tags allowed.
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.